Perbedaan 'hard wor...
 

Perbedaan 'hard working' dengan 'working hard'

1 Posts
1 Users
0 Likes
773 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

Posts: 20
Topic starter
(@santoso)
Member
Joined: 6 years ago

Apa bedanya 'hard working' dengan 'working hard'?

a. Penggunaan Hard Working

Kata apa yang akan dipakai saat Anda ingin mengungkapkan bahwa Anda melakukan sesuatu hal tersebut dengan kerja keras. Apakah itu working hardly, working hard ataupun hard working? Kata hard working adalah suatu kata benda atau noun yang seringkali ditemukan dalam kalimat bahasa Inggris. Kata ini memiliki arti kerja keras. Hard working ini berarti kerja keras dan berkaitan dengan gairah untuk mencapai tujuan di masa depan. Dengan kerja keras, maka suatu tujuan dan keinginan akan tercapai dengan mudah. Tanpa adanya kerja keras, sesuatu tak akan bisa diwujudkan dengan mudah.

Contoh Kalimat:

  1. I am a hard working person. (Saya adalah orang yang pekerja keras.)
  2. Hard working is an important point to reach the success. (Kerja keras adalah poin penting untuk meraih kesuksesan.)
  3. Will you do hard working everyday? (Akankah kamu kerja keras setiap hari?)
  4. Sinta and Kinta are not hard working people. (Sinta dan Kinta adalah orang – orang yang bekerja keras.)

b. Penggunaan Working Hard

Setelah Anda paham tentang hard working saatnya membahas kata lainnya yang terkadang dianggap sama dengan hard working yaitu working hard. Working hard adalah kata dalam bahasa Inggris berbentuk gerund yang berarti bekerja keras. Jika hard working adalah kerja keras, maka working hard adalah bekerja keras. Bekerja keras adalah usaha untuk mencapai sesuatu dan ambisi di masa depan. Karena ini bentuknya sebagai gerund, maka biasanya digunakan sebagai pelengkap dalam suatu kalimat dan ditempatkan setelah subjek.

Contoh kalimat:

  1. I am working hard to reach my ambition. (Saya bekerja keras untuk mencapai cita – citaku.)
  2. She is working hard all the time to earn much more money (Dia bekerja keras setiap saat untuk menghasilkan lebih banyak uang.)
  3. My boyfriend is working hard with me. (Pacar laki – lakiku bekerja keras denganku.)
  4. He is working hard to his family. (Dia bekerja keras untuk keluarganya.)
  5. The athlete is working hard to be a winner of the running competition. (Atlet tersebut bekerja keras untuk menjadi pemenang dalam kompetisi lari.)