Perbedaan drive dan...
 

Perbedaan drive dan ride beserta contoh kalimatnya

1 Posts
1 Users
0 Likes
1 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

ratna
Posts: 55
Topic starter
(@ratna)
Member
Joined: 6 years ago

Apa bedanya drive dan ride dalam bahasa Inggris serta bagaimana contoh penggunaan kedua kata tersebut dalam kalimat?

Kata drive dan ride bila kita terjemahan dalam bahasa Indonesia maka artinya adalah mengendarai. Walaupun artinya sama, namun penggunaannya dalam kalimat berbeda. Berikut ini penjelasan emngenai perbedaannya beserta dengan contoh kalimatnya:

Pengertian drive

Drive merupakan kata kerja atau verb yang memiliki arti mengendarai. Kata drive ini digunakan untuk mengendarai sebuah kendaraan yang mengharuskan kita “masuk” kedalamnya (tertutup) seperti misalnya mobil, bus, truk dan sebagainya. Untuk pengendara pada kata ini disebut dengan “driver”.

Contoh penggunaan kata drive dalam kalimat:

  1. Nadine drives his new car (Nadine mengendarai mobil barunya)
  2. My brother, Amir can drive a big truck by herself (Saudara laki-lakiku, Amir bisa mengendarai sebuah truk besar sendiri)

Pengertian ride

Ride yang juga merupakan kata kerja ini memiliki arti serupa yaitu mengendarai. Perbedaan drive dan ride terletak pad penggunaannga. Ride digunakan untuk mengendari dengan cara duduk di atas kendaraan seperti misalnya sepeda atau motor. Kata Ride juga bisa digunakan untuk mengendarai atau menunggangi hewan (yang biasa ditunggangi) seperti kuda, kerbau, keledai dan sebagainya. Pengendara untuk kata ride ini disebut dengan rider.

Contoh penggunaan kata ride dalam kalimat:

  1. I will ride a motorcyle by myself (aku akan mengendarai sebuah sepeda motor sendiri)
  2. Look! Nania is riding a black horse there (Lihat! Nania sedang menunggang seekor kuda hitam sendirian di sebelah sana)

Itu tadi penjelasans eputar perbedaan drive dan ride beserta dengan contoh kalimatnya.