Apa bedanya send, ship, dan deliver serta bagaimana contoh kalimatnya?
Saat ini dunia ekspedisi atau pengiriman paket barang berkembang dengan sangat pesat. Saat ini semua proses pengiriman baik itu melalui angkutan darat (sepeda motor, mobil, truk, kereta api), angkutan udara (pesawat kargo), angkutan kapal (kapal laut, kapal peti kemas, kapal kargo) berkembang dengan sangat cepat. Semua proses pengiriman mulai dari awal barang dikirim sampai barang atau benda yang dikirim sampai ditangan penerima, dapat terpantau melalui aplikasi online untuk memastikan barang sampai dengan tepat waktu dan tepat pada si penerima.
Dalam dunia ekspedisi atau pengiriman baik itu pengiriman barang maupun dokumen ada beberapa kata yang sering digunakan yakni send, ship, dan deliver. berikut ini perbedaan ketiga kata tersebut beserta dengan contoh kalimatnya.
Pengertian Send
Seperti yang kita ketahui kata send yang merupakan kata kerja dalam ini bisa diartikan dengan mengirim (suatu barang, pesan atau sebuah paket). Mengirim pada kata send ini digunakan untuk menyatakan mengirimkan sesuatu tanpa si pengirim ikut menghantarkan kiriman tersebut. Contohnya seperti ini, ketika kamu mengecek paket atau barang yang kamu beli dan terdapat keterangan send itu berarti penjual (pengirim) sudah mengirimkan barang yang kamu pesan (diteruskan kepada ekspedisi). Atau contoh lainnya adalah ketika kamu mengirim pesan, kamu hanya mengirimkan saja bukan tanpa ikut ke tempat si penerima. Jadi, kata send digunakan ketika pesan, paket, atau barang meninggalkan si pengirim.
Contoh kalimat menggunakan kata send:
- Nania asks me to send this shoes for you (Nania menyuruhku untuk mengirimkan sepatu ini untuk mu)
- My mother send that girl a gift in her birthday (Ibuku mengirimkan gadis itu sebuah hadiah di hari ulang tahun nya)
Pengertian Ship
Jika kata send bisa digunakan secara luas baik barang, paket ataupun pesan berbeda dengan kata ship. Kata ship yang juga bisa diartikan dengan mengirim atau mengirimkan ini memiliki arti yang lebih sempit yaitu hanya digunakan untuk mengirimkan barang atau paket saja. Disinilah letak perbedaan send ship dan deliver yang harus kamu pahami.
Contoh kalimat menggunakan kata ship:
- Your father will ship you the package in your dormitory (ayahmu akan mengirimkan paket di tempat kost mu)
- Can you ship me the package? (dapatkah kamu mengirimkan aku paket itu?)
Pengertian Deliver
Kata deliver memiliki makna yang cukup berbeda dengan kata send dan ship. Deliver berarti mengirimkan suatu barang, paket ataupun pesan langsung ke tangan penerima. Bisa juga diartikan dengan menyampaikan barang, paket atau pesan (dengan bantuan pihak lain, pihak ketiga) ke penerima. Kata deliver secara luas bisa diartikan juga dengan menghantarkan. Dalam dunia ekpedisi biasanya kata yang kita temukan adalah 'delivered to' ini berarti paket sudah diantarkan langsung oleh kurir kepada penerima.
Contoh kalimat menggunakan kata deliver:
- I will deliver your food at 6 pm (aku akan mengirimkan makananmu pada jam 6 sore)
- The post man will deliver your package now (petugas pos akan menghantarkan paket sekarang)
Itu tadi penjelasan mengenai perbedaan send, ship, dan deliver beserta contoh kalimatnya.