Contoh teka-teki da...
 

Contoh teka-teki dalam bahasa Inggris beserta artinya

1 Posts
1 Users
0 Likes
1 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

Posts: 8
 nada
Topic starter
(@nada)
Member
Joined: 6 years ago

Teka-teki atau yang dalam bahasa Inggris disebut dengan riddle tentu sangat menarik. Biasanya antara pertanyaan dan jawaban akan berbeda dari sewajarnya atau kita akan diberi petunjuk mengenai sesuatu lantas kemudian kita diminta untuk menebaknya. Di situlah keseruan bermain teka-teki.

Apa saja contoh teka-teki (riddle) dalam bahasa Inggris?

Berikut ini saya buatkan contoh teka-teki dalam bahasa Inggris beserta dengan terjemahannya:

  • Q: What has to be broken before you can use it? (Apa yang harus dipecahkan untuk bisa digunakan?)
    A: Egg. (Telur)
  • Q: It’s black when you get it, red when you use it, and white when you’re all through with it. What is it? (Sesuatu yang berwarna hitam ketika kamu ambil, merah ketika kamu gunakan, dan putih setelah selesai digunakan. Apakah itu?)
    A: Charcoal. (Arang)
  • Q: I speak without a mouth and hear without ears. I have no body, but I come alive with wind. What am I? (Aku bicara tanpa mulut dan mendengar tanpa telinga. Aku tidak punya tubuh, tapi hidup dengan angin. Apakah aku?)
    A: Echo. (Suara gema/ gaung)
  • Q: What travels around the world but stays in one spot? (Apa yang bisa keliling dunia tapi tetap berada di satu tempat?)
    A: Stamp. (Perangko)
  • Q: You measure my life in hours and I serve you by expiring. I’m quick when I’m thin and slow when I’m fat. The wind is my enemy. What am I? (Kamu mengukur hidupku dalam hitungan jam dan aku melayanimu dengan menghabiskan waktu. Aku cepat ketika kurus dan lambat ketika gemuk. Angin adalah musuhku. Apakah aku?)
    A: Candle. (Lilin)
  • Q: If a boy, his younger sister, and their dog weren’t under an umbrella; why didn’t they get wet? (Jika seorang anak laki-laki, adik perempuannya, dan anjing mereka tidak dipayungi, kenapa mereka tidak basah?)
    A: It wasn’t raining. (Karena tidak sedang hujan)
  • Q: What gets wetter as it dries? (Apakah yang menjadi semakin basah ketika mengeringkan?)
    A: Towel. (Handuk)
  • Q: I have cities, but no houses. I have mountains, but no trees. I have water, but no fish. What am I? (Aku punya kota, tapi tak ada rumah. Aku punya gunung-gunung, tapi tak ada pepohonan. Aku punya air, tapi tak ada ikan. Apakah aku?)
    A: Map. (Peta)
  • Q: Say my name and I disappear. What am I? (Sebut namaku dan aku akan menghilang. Apakah aku?)
    A: Silence. (Keheningan/ diam)
  • Q: It’s gentle enough to soothe the skin, light enough to caress the sky, and hard enough to crack rocks. What is it? (Sesuatu yang begitu lembut sampai dapat menenangkan kulit, begitu ringan sampai dapat menggapai langit, dan begitu keras sampai dapat menghancurkan batu. Apakah itu?)
    A: Water. (Air)
  • Q: You bought me for dinner but never eat me. What am I? (Kamu membeliku untuk makan malam tapi tidak pernah memakanku. Apakah aku?)
    A: Cutlery. (Peralatan makan)
  • Q: What is seen in the middle of March and April that can’t be seen at the beginning or end of either month? (Apa yang terlihat di tengah Maret dan April yang tidak terlihat di awal atau akhir kedua bulan itu?)
    A: The letter “R”. (Huruf R)
  • Q: At night they come without being fetched. By day they are lost without being stolen. What are they? (Di malam hari mereka datang tanpa dijemput. Siang hari mereka hilang tanpa dicuri. Apakah itu?)
    A: The stars. (Bintang-bintang)
  • Q: The more you take, the more you leave behind. What am I? (Semakin banyak kamu ambil, semakin banyak yang kamu tinggalkan. Apakah aku?)
    A: Footsteps. (Langkah kaki)
  • Q: David’s parents have three sons. They are Snap, Crackle, and? (Orangtua David punya tiga anak laki-laki. Mereka adalah Snap, Crackle, dan?)
    A: David. (David)
  • Q: The more you have of it, the less you see. What is it? (Semakin banyak kamu memilikinya, semakin sedikit yang bisa kamu lihat. Apakah itu?)
    A: Darkness. (Kegelapan)
  • Q: A boy and his father get into a car accident. When they arrive at the hospital, the doctor sees the boy and exclaims, “That’s my son!”. How can this be? (Seorang anak dan ayah kecelakaan. Ketika mereka sampai di rumah sakit, dokter melihat anak itu dan berkata, “Itu anakku!”. Mengapa bisa begitu?
    A: The doctor is the boy’s mother. (Dokter itu adalah ibu si anak)
  • Q: What is full of holes but still holds water? (Apakah yang penuh lubang tapi tetap bisa menampung air?)
    A: Sponge. (Spons/ busa)
  • Q: Until I’m measured, I’m not known. Yet you’ll miss me when I have flown. What am I? (Sebelum aku dihitung, aku tidak diketahui. Tapi kamu akan kehilanganku ketika aku bergerak. Apakah aku?)
    A: Time. (Waktu)
  • Q: Mary has four daughters, and each of her daughters has a brother. How many children does Mary have? (Mary punya empat anak perempuan, dan masing-masing anak perempuannya punya seorang saudara laki-laki. Berapa jumlah anak Mary?)
    A: Five. Each daughter has the same brother. (Lima. Setiap anak perempuan memiliki satu saudara laki-laki yang sama)
  • Q: I am so simple, that I can only point yet I guide men all over the world. What am I? (Aku sangat simpel, karena aku tinggal menunjuk dan bisa mengarahkan semua orang di dunia. Apakah aku?)
    A: Compass. (Kompas)
  • Q: What is easy to get into but hard to get out of? (Hal apa yang mudah dimasuki tapi sulit untuk keluar darinya?)
    A: Trouble. (Masalah)

Teka-teki di atas dapat Anda tanyakan pada teman untuk kemudian mereka Anda minta untuk menjawabnya.

Topic tags