Sifat dan Ciri Coun...
 

Sifat dan Ciri Countable Noun (Kata Benda yang Dapat Dihitung) Beserta Penerapannya Dalam Kalimat

3 Posts
3 Users
0 Likes
399 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

restu
Posts: 90
Topic starter
(@restu)
Member
Joined: 6 years ago

Apa saja sifat dan ciri countable noun (kata benda yang dapat dihitung) dan bagaimana contoh penerapannya dalam kalimat?

Countable Noun adalah kata benda yang dapat dihitung dengan angka jumlahnya.

Contoh :

Eraser (penghapus), Car (mobil), House (rumah), Boy (anak laki-laki), Cow (sapi), Shoe (sepatu) dan lain-lain.

Ada beberapa ciri-ciri dan sifat-sifat Countable Noun yang perlu diketahui, yaitu :

1. Dapat diubah dari bentuk Singular (bentuk tunggal) menjadi Plural (bentuk jamak).

Contoh :

Singular

  • a book (sebuah buku)
  • a pencil (sebuah pensil)
  • a car (sebuah mobil)

Plural

  • two books (dua buah buku)
  • four pencils (empat buah pensil)
  • three cars (tiga buah mobil)

2. Dapat dirangkaikan dengan Article "the" baik dalam bentuk Plural maupun dalam bentuk Singular.

Contoh :

Singular

  • the book (sebuah buku)
  • the son (anak laki-laki)
  • the ruler (penggaris)

Plural

  • the two books (dua buah buku)
  • the sons (semua anak laki-laki)
  • the rulers (semua penggaris)

3. Dapat dirangkaikan dengan Article “a” atau “an”.

Contoh :

  • a man (seorang laki-laki)
  • an umbrella (sebuah payung)
  • a banana (sebuah pisang)

4. Dapat dirangkaikan dengan kata all of, none, of, both, atau a few (of), dalam bentuk jamak.

Contoh :

  • all of my cars (semua mobil-mobilku)
  • none of the books (tak satupun buku-buku itu)
  • both your bags (kedua tasmu)
  • a few of the books (beberapa buku)

5. Dapat dirangkaikan dengan kata "many, a lot of, a great many, atau several "dalam bentuk jamak.

Contoh :

  • many shirts (banyak kemeja)
  • a lot of pencils (banyak pensil)
  • a great many students (sangat banyak murid)
  • several pens (banyak pena)

6. Dapat dirangkaikan dengan kata "some" atau "any", dalam bentuk jamak. Contoh :

  • We need some spoons for dinner.
    • (Kita membutuhkan beberapa sendok untuk makan malam)
  • I don’t have any spoons for dinner.
    • (Saya tidak mempunyai beberapa sendok untuk makan malam)

7. Jika dalam bentuk tunggal, harus menggunakan Kata Kerja (verb) tunggal, yaitu dengan penambahan s/es untuk kata kerja biasa dan to be is atau was untuk verb to be.

Contoh :

  • My father goes to the office.
    • (Ayahku pergi ke kantor)
  • A tiger is a wild animal.
    • (Seekor harimau adalah binatang buas)

8. Jika dalam bentuk jamak (plural), harus memakai kata kerja jamak, yaitu tanpa penambahan s/es untuk kata kerja biasa dan to be are atau were untuk kata kerja to be.

Contoh :

  • The dogs eat meat.
    • (Anjing-anjing itu makan daging)
  • Our teachers are writing on the blackboard
    • (Guru-guru kami sedang menulis di papan tulis)
2 Replies
rahma
Posts: 78
(@rahma)
Member
Joined: 6 years ago

terima kasih

Reply
Posts: 117
(@eko)
Member
Joined: 6 years ago

superb, thanks

Reply