ChatGPT Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use
(Tanya pertanyaan apapun)
Bila muncul pesan "Sorry, your query has been rejected" itu berarti ChatGPT menganggap pesan Anda sebagai spam. Pastikan tanya pertanyaan yang "TO THE POINT".
May 27, 2020 9:12 pm
Bagaimana contoh kata sifat (adjective ) dengan akhiran "-ed" dan "-ing" dalam bahasa Inggris?
Beberapa kata sifat (adjectives) dibentuk dengan menambahkan -ed dan -ing pada kata kerja, misalnya interested dan interesting.
Biasanya kata sifat yang berakhir dengan -ed diterjemahkan dengan ter…, sedangkan kata sifat yang berakhir dengan -ing diterjemahkan dengan me…
Contoh-contohnya sebagai berikut:
- interested (tertarik)
- interesting (menarik)
- stimulated (terangsang)
- stimulating (merangsang)
- excited (gembira)
- exciting (menggembirakan)
Selain itu, kata sifat yang berakhir dengan -ed menjelaskan perasaan orang, sedangkan kata sifat yang berakhir dengan -ing menjelaskan perasaan yang dihasilkan oleh sebuah objek.
Contoh kalimatnya:
- All students are interested in the class. It is interesting.
- I hate this boring movie.
- I was bored during the entire movie.
Selain dari kata kerja, kata sifat berakhir dengan -ed bisa juga dibentuk dari kata benda, misalnya skill. Kata sifat ini tidak memiliki bentuk -ing.
- Jon is a skilling electrician. (salah)
- Jon is a skilled electrician. (benar)