Perbedaan happen da...
 

Perbedaan happen dan occur beserta contoh kalimatnya

1 Posts
1 Users
0 Likes
2 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

siska amanda
Posts: 65
Topic starter
(@siska)
Member
Joined: 6 years ago

Apa bedanya happen dan occur serta bagaimana contoh penggunaan kedua kata tersebut dalam kalimat bahasa Inggris?

Kata happen dan occur memiliki arti yang sama bila kita artikan dalam bahasa Indonesia yaitu 'terjadi'. Namun kita harus memperhatikan penggunaannya. Kata happen dan occur memiliki perbedaan dalam makna dan penggunaannya. Berikut ini penjelasannya.

Pengertian happen

Happen memiliki arti 'terjadi', namun kejadiannya tanpa sebab.

Contoh kalimatnya :

  1. What happens? (Apa yang terjadi?)
  2. What’s happening (Apa yang terjadi sekarang?)
  3. We watched to see what would happen next. (Kami mengamati untuk melihat apa yang akan terjadi selanjutnya.)
  4. Miracles happen to those who believe in them. (Mukjizat terjadi pada mereka yang mempercayainya.)
  5. Something unusual is about to happen. (Sesuatu yang tidak biasa akan terjadi.)
  6. You can never predict what would happen next. (Anda tidak pernah bisa memprediksi apa yang akan terjadi selanjutnya.)

Pengertian occur

Occur memiliki arti 'terjadi'. Namun kata ini lebih formal dari pada kata happen dan merujuk pada peristiwa atau kejadian khusus.

Contoh kalimatnya:

  1. The accident occurred at 5 o’clock this morning ( insiden atau kecelakan itu terjadi pada pukul 5 pagi ini )
  2. When did the accident occur? (Kapan kecelakaan itu terjadi?)
  3. About two in every five epileptic fits occur during sleep. (Sekitar dua dari setiap lima serangan epilepsi terjadi saat tidur.)
  4. An explosion will probably occur at any minute. (Sebuah ledakan mungkin akan terjadi setiap saat.)
  5. Emergency cooling systems could fail and a reactor meltdown could occur. (Sistem pendingin darurat bisa gagal dan kehancuran reaktor bisa terjadi.)

Itu tadi penjelasan tentang perbedaan happen dan occur beserta contoh kalimatnya.