Contoh perkenalan d...
 

Contoh perkenalan diri dalam bahasa Inggris saat MOS (SMP, SMA) dan OSPEK

1 Posts
1 Users
0 Likes
1,156 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

alfin
Posts: 1036
Topic starter
(@alfin)
Member
Joined: 6 years ago

Bagaimana contoh perkenalan diri dalam bahasa Inggris saat MOS (SMP, SMA) dan OSPEK?

Selain di depan kelas, apakah pernah siswa diminta memperkenalkan diri saat MOS atau mahasiswa saat OSPEK? Saya mencoba mengingat-ingat masa sekolah dan kuliah dulu. Trus, dapet ide deh kalau pada masa orientasi biasanya ada perkenalan gitu.

Walaupun nggak semua siswa mendapat kesempatan untuk memperkenalkan diri, tapi paling nggak momen itu tetap ada dan saya ingin memberikan contohnya kayak apa. Berikut juga ada 3 contoh teks perkenalan diri dalam Bahasa Inggris yaitu saat MOS SMP, SMA dan OSPEK jaman kuliah.

Mudah-mudahan ini membantu kalian yang sedang kebingungan mencari contoh perkenalan dalam Bahasa Inggris. Check them out!

Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris Masa Orientasi Siswa (MOS SMP)

Good afternoon, everyone. My name is Raka Bumi Merdeka. My nickname is Raka. I am 13 years old. My birthday is on January 20th. I am from Jakarta. I live here in Surabaya with my uncle and aunty. This is the first time I come to Surabaya. It is an amazing city with many different cultures. My hobbies are singing a song while playing a guitar. I learn to play a guitar from my sister. She is very good at playing musical instruments such as a guitar and piano. So, today, I will sing for all of you here. Let’s sing and enjoy this special moment!

Terjemahannya:

Selamat sore semuanya. Namaku Raka Bumi Merdeka. Nama panggilan Raka. Aku berusia 13 tahun. Ulang tahunku tanggal 20 Januari. Asalku dari Jakarta. Aku tinggal di sini di Surabaya dengan paman dan bibi. Ini adalah kali pertama aku datang ke Surabaya. Ini adalah kota yang menakjubkan dengan banyak budaya yang berbeda. Hobi menyanyikan lagu sambil bermain gitar. Aku belajar memainkan gitar dari saudara perempuan. Dia sangat pandai memainkan alat musik seperti gitar dan piano. Jadi, hari ini, aku akan bernyanyi untuk kalian semua di sini. Mari bernyanyi dan menikmati momen spesial ini!

Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris Masa Orientasi Siswa (MOS SMA)

Hello teachers, seniors and my friends. Thank you for the time given to me. I am gonna introduce myself so we are getting to know each other. I am Sonia Famelia. You can call me Sofia or just Fia. I am going to be 16 years old on February 15th; that’s next month. I decided to study in this school because it has been my favourite school since I was a Junior High School student. Some alumni of this school told me many things about this school such as comfortable environment, fun learning activities, a good curriculum, nice and smart teachers. They also talked about languages they had learned here. I love learning many different languages. It’s so fun for me. Now, I am still learning French, Italian and Portuguese. That’s about me. Have a good day!

Terjemahannya:

Halo, para guru, senior, dan teman-temanku. Terima kasih atas waktu yang diberikan. Aku akan memperkenalkan diri sehingga kita saling mengenal satu sama lain. Aku Sonia Famelia. Anda bisa memanggilku Sofia atau hanya Fia. Umurku 16 tahun pada tanggal 15 Februari; itu bulan depan. Aku memutuskan untuk belajar di sekolah ini karena ini adalah sekolah favoritku sejak menjadi siswa SMP. Beberapa alumni sekolah ini memberi tahu banyak hal tentang sekolah ini seperti lingkungan yang nyaman, kegiatan belajar menyenangkan, kurikulum yang bagus, guru yang baik dan pintar. Mereka juga berbicara tentang bahasa yang mereka pelajari di sini. Aku suka belajar banyak bahasa yang berbeda. Sangat menyenangkan bagiku. Sekarang,aku masih belajar Bahasa Prancis, Italia, dan Portugis. Itu saja tentang diriku. Semoga hari Anda menyenangkan!

Perkenalan Diri dalam Bahasa Inggris Masa Orientasi Siswa (OSPEK KULIAH)

Good morning, everybody. How are you today? Hopefully all of you here are healthy and happy. First of all, I would like to introduce myself. My name is Adelta Marganio and my nickname is Ade. I am from North Sumatera or Medan. I was born on December 22nd, 2000 so I am 18 years old. My hobbies are doing photography, making videos, and anything about Art and Creativity. I also love traveling so I can take photographs of different places. Besides, I enjoy reading articles or anything related to technology. I am facinated by the development of technology. That’s why I am here, in this university to follow my passion dealing with Computer Science. Thank you.

Terjemahannya:

Selamat pagi semua. Apa kabarnya hari ini? Semoga Anda semua di sini sehat dan bahagia. Pertama-tama, aku ingin memperkenalkan diri. Namaku Adelta Marganio dan nama panggilanku adalah Ade. Aku dari Sumatera Utara atau Medan. Aku lahir pada 22 Desember 2000, jadi aku berumur 18 tahun. Hobiku melakukan fotografi, membuat video, dan apa pun tentang Seni dan Kreativitas. Aku juga suka bepergian sehingga aku bisa mengambil foto berbagai tempat. Selain itu, aku suka membaca artikel atau apapun berhubungan dengan teknologi. Aku terkesan dengan perkembangan teknologi. Itu sebabnya aku di sini, di universitas ini untuk mengikuti kesenanganku dalam bidang Ilmu Komputer. Terima kasih.