Bagaimana cara mengatakan 'tidur' dalam bahasa Inggris selain dengan kata 'sleep'?
Biasanya untuk mengatakan 'tidur' dalam bahasa Inggris maka kita akan menggunakan kata 'sleep'. Sebenarnya banyak alternatif kata lainnya selain 'sleep'. Kata 'sleep biasanya digunakan untuk tidur secara umum, namun sebenarnya tidur juga bermacam-macam jenisnya. Berikut ini contoh alternatif kata 'sleep' beserta dengan penggunaannya dalam kalimat bahasa Inggris.
Snooze
Kata lain yang juga memiliki makna tidur adalah Snooze. Kata ini memiliki arti tidur sebentar atau sejenak.
Contoh kalimat: I just need a 15-minute snooze. (Saya hanya perlu tidur 15 menit.)
Nap
Jenis tidur dalam bahasa inggris lainnya adalah Nap. Arti kata nap ini adalah tidur sebentar atau berbaring. Biasanya kata ini digunakan dengan kata kerja take (take a nap) yang biasanya digunakan untuk mengatakan tidur siang.
Contoh: Rani usually takes a nap after school. (Rani biasanya tidur siang sepulang sekolah.).
Catnap
Catnap merupakan salah satu kata dalam bahasa inggris yang juga memiliki arti tidur. Kata ini lebih merujuk pada tidur yang dilakukan dalam waktu singkat atau sebentar.
Contohnya: Nandar was tired in the day and would catnap and then be more wakeful at night. (Nandar lelah di siang hari dan akan tidur sebentar kemudian lebih terjaga di malam hari.)
Doze
Ada lagi nih yaitu kata Doze. Arti dari kata Doze adalah mengantuk. Bisa juga digunakan untuk menyatakan tidur ringan atau tidur dalam waktu sebentar.
Contoh kalimatnya: I must have dozed off, because I don’t remember what happened next. (Aku pasti tertidur, karena aku tidak ingat apa yang terjadi selanjutnya.)
Slumber
Jenis tidur dalam bahasa inggris selanjutnya ada slumber. Kata slumber ini memiliki arti dan penggunaan yang sama dengan kata sleep.
Contoh: Nania felt as if she had awakened from a long slumber. (Nania merasa seperti terbangun dari tidur panjang.)
Itu tadi cara mengatakan 'tidur' dalam bahasa Inggris selain dengan kata 'sleep'.