Alternatif kata 'st...
 

Alternatif kata 'stupid' bahasa Inggris

1 Posts
1 Users
0 Likes
1 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

rumaida
Posts: 109
Topic starter
(@rumaida)
Member
Joined: 6 years ago

Bagaimana cara mengatakan 'bodoh' dalam bahasa Inggris selain dengan kata 'stupid'?

Biasanya untuk mengatakan 'bodoh' dalam bahasa Inggris, maka kita sering menggunakan kata 'stupid'. Sebenarnya masih banyak alternatif kata lainnya selain 'stupid' untuk mengatakan 'bodoh'.

Berikut ini contoh kata alternatif pengganti kata 'stupid' bahasa Inggris:

1. Brainless

Brainless memiliki arti bodoh atau tidak memiliki otak. Kata ini bisa kamu jadikan alternatif pengganti kata “stupid”. Contoh penggunaannya seperti ini: “That was a brainless thing to do!” Artinya, itu hal yang bodoh untuk dilakukan!.

2. Uneducated

Kamu bisa menggunakan kata Uneducated sebagai alternatif lainnya. Kata ini merupakan kata sifat yang memiliki arti tidak berpendidikan atau tidak memiliki pendidikan yang baik.

3. Unintelligent

Unintelligent yang merupakan kata sifat atau adjective ini juga bisa kamu gunakan sebagai alternatif atau cara lain mengatakan stupid dalam bahasa inggris. Kata ini bisa diartikan degan “tidak cerdas”. Bisa juga bermakna seseorang yang menunjukkan tingkat kecerdasan rendah.

4. Slow

Kata Slow arti (sesungguhnya) adalah pelan. Kata ini bisa juga kamu gunakan untuk menggantikan kata stupid. Jika digunakan dalam konteks ini, kata Slow bisa diartikan dengan lamban dalam berpikir atau melakukan hal tertentu.

5. Foolish

Foolish bisa juga diartikan dengan “bodoh”. Tetapi dalam penggunaannya kata ini lebih bermakna sebagai Kata ini dapat diartikan ke dalam beberapa makna. Misalnya, tidak bijaksana, bodoh, atau tidak menunjukkan penilaian yang baik. Contoh penggunaannya:

6. Ignorant

Kata lain yang bisa kamu gunakan sebagai pengganti atau cara lain mengatakan stupid adalah kata Ignorant. Kata yang merupakan kata sifat dalam bahasa Inggris ini memiliki makna kurang pengetahuan atau kesadaran secara umum, tidak berpendidikan, atau tidak canggih.

7. Thick-headed

Jika diartikan secara harfiah, Thick-headed dapat diartikan dengan berkepala tebal. Sedangkan makna sebenarnya dari kata ini adalah tidak cerdas, bebal, atau bodoh. Bisa juga untuk kamu jadikan alternatif pengganti kata stupid tentunya!

Itu tadi cara mengatakan 'bodoh' dalam bahasa Inggris selain dengan kata 'stupid'.

Topic tags