Bagaimana contoh phrasal verb bahasa Inggris menggunakan kata 'sit'?
Sebelumnya saya telah membahs mengenai contoh phrasal verb bahasa Inggris dengan kata 'give'. Kali ini saya masih akan memberikan contoh phrasal verb namun menggunakan kata 'sit'. Kata 'sit' bila kita terjemahkan ke dalam bahasa Indonesia artinya adalah 'duduk'. Kata ini termasuk dalam irregular verb (kata kerja tidak beraturan). Bentuk V2 dari 'sit' adalah 'sat' dan bentuk V3 adalah juga 'sat'. Kata 'sit' bila digunakan dalam phrasal verb, artinya akan berbeda dari arti dasarnya.
Berikut ini contoh phrasal bahasa Inggris menggunakan kata 'sit' beserta dengan contoh kalimatnya:
- Sit about (Duduk tanpa melakukan apa-apa)
- Sit back (Bersantai)
- Sit by (Membiarkan)
- Sit down (Membantu)
- Sit for (Berpose)
- Sit in (Duduk)
- Sit in for (Bertanggung jawab)
- Sit in on (Menghadiri/mengamati)
- Sit on (Menduduki/merahasiakan)
- Sit out (Tidak mengikuti)
- Sit through (Menahan)
- Sit up (Bangun)
Contoh penggunaan phrasal verb di atas dalam kalimat bahasa Inggris:
- I sat back and enjoyed the show. (Saya bersantai dan menikmati pertunjukan.)
- All the other kids sat by and laughed as the bullies attacked me. (Semua anak lain membiarkan dan tertawa saat para pengganggu menyerang saya.)
- The queen sat for another official portrait. (Sang ratu berpose untuk potret resmi lainnya.)
- The student’s sat in the library as a protest against the increase in tuition fees. (Para siswa duduk di perpustakaan sebagai protes terhadap kenaikan biaya kuliah.)
- She sat in on the meeting and took notes but said nothing. (Dia mengamati pertemuan itu dan mencatat tetapi tidak mengatakan apa-apa.)
- The government have been sitting on the report because it was so critical. (Pemerintah telah merahasiakan laporan karena sangat kritis.)
Itu tadi contoh phrasal verb bahasa Inggris menggunakan kata 'sit' beserta dengan contoh penggunaannya dalam kalimat.