Simple Present Tens...
 

Simple Present Tense (Waktu Sekarang Sederhana) dan Contohnya

1 Posts
1 Users
0 Likes
1,782 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

mona risa
Posts: 414
Topic starter
(@monarisa)
Member
Joined: 7 years ago

Apa yang dimaksud dengan simple present tense dan bagaimana contoh kalimatnya?

Pengertian

Simple present tense (waktu sekarang sederhana) adalah tense yang menjelaskan peristiwa yang terjadi di waktu sekarang dalam bentuk sederhana atau suatu pekerjaan; perbuatan yang dilakukan berulang-ulang, atau kebiasaan sehari-hari, atau peristiwa/perbuatan yang tidak ada kaitannya dengan waktu.

1. Verbal Sentence (Kalimat Verbal).

Verbal Sentence dalam bentuk Simple Present Tense digunakan untuk:

a. Menyatakan suatu perbuatan yang telah menjadi kebiasaan atau dilakukan pada waktu-waktu tertentu.

Contoh :

  • I read newspaper every morning.
    (Saya membaca koran setiap pagi)
  • I always visit the library three times a month.
    (Saya selalu mengunjungi perpustakaan tiga kali sebulan)

b. Menyatakan kebenaran atau kenyataan umum. Dalam hal ini tidak menggunakan keterangan waktu.

Contoh :

  • The sun rises in the East.
    (Matahari terbit di sebelah Timur)
  • The sun sets in the West.
    (Matahari terbenam di sebalah Barat)

Rumus pola kalimat yang digunakan adalah:

(+) Affirmative Sentence

Subyek : I, You, We, They

Subyek + Verb 1

Subyek : He, She, It

Subyek + Verb 1 + s/es

Keterangan :

Verb 1 : Kata kerja bentuk pertama (Infinitive)

Contoh :

  • I go to the market everyday.
    (Saya pergi ke pasar setiap hari)
  • She visits her uncle twice a week.
    (Dia mengunjungi pamannya dua kali seminggu)

Catatan :

1. Untuk subyek he, she, it kata kerjanya mengalami perubahan dengan ketentuan sebagai berikut :

a. Pada umumnya, kata kerjanya hanya di tambah -s.

Contoh :
[table “85” could not be loaded /]

b. Kata kerja yang berakhiran dengan -s, -sh, -ch, -x, atau -o, ditambah -es.

Contoh :
[table “86” could not be loaded /]

c. Kata kerja yang berakhiran dengan huruf -y yang didahului oleh huruf mati (konsonan), maka -y diganti dengan -i, lalu ditambah -es.
Contoh:
[table “87” could not be loaded /]

d. Kata kerja yang berakhiran dengan -y yang didahului oleh huruf hidup (vokal), hanya ditambah -s saja.

  • say; says; (berbicara)
  • buy; buys; (membeli)
  • play; plays; (bermain)

2. Jika didahului Auxiliary verb (kata kerja bantu) maka kata kerjanya tidak ditambah -s atau -es.

Contoh :

  • I can speak English well
    (Saya dapat berbicara bahasa Inggris dengan baik)
  • You must work again now
    (Kamu harus bekerja lagi sekarang)

(-) Negative Sentence

Subyek : I, You, We, They

Subyek + do + not + Verb 1

Subyek : He, She, It

Subyek + does + not + Verb I

Contoh :

  • I do not go to the market everyday.
    (Saya tidak pergi ke pasar setiap hari)
  • She does not visit her uncle twice a week.
    (Dia tidak mengunjungi pamannya dua kali seminggu)

Catatan :

1. Negative Sentence dibentuk dengan menambahkan “do not” atau “does not” antara subyek dan predikat.

2. Bentuk do not dapat disingkat menjadi “ don’t”, demikian juga bentuk does not dapat disingkat menjadi “doesn’t”.

3. Kata kerja dalam Negative Sentence yang terletak setelah does not (doesn’t), tidak diberi tambahan s/es untuk semua Subyek.

(?) Interrogative Sentence

Subyek : I, You, We, They

Do + subyek + Verb 1 ?

Subyek : He, She, It

Does + subyek + Verb 1 ?

Contoh :

  • Do I go to the market everyday?
    (Apakah saya pergi ke pasar setiap hari ?)
  • Does she visit her uncle twice a week?
    (Apakah dia mengunjungi pamannya dua kali seminggu?)

Catatan:

1. Interrogative Sentence dibentuk dengan menambahkan “do” atau “does” di depan subyek?

2. Kata kerja dalam interrogative sentence yang terletak setelah “does” tidak ditambah s/es untuk semua Subyek.

3. Jawaban untuk Interrogative Sentence ini dapat menggunakan “Yes, ... atau No, ... dengan jawaban panjang (long answer) atau short answer (jawaban pendek).

Contoh :

Do I go to the market everyday?
(Apakah saya pergi ke pasar setiap hari?)

Yes, I go to the market everyday. (long answer)
(Ya, say a pergi ke pasar setiap hari)

Yes, I do. (short answer)
(Ya)

No, I don’t go to the market everyday.
(Tidak, saya tidak pergi ke pasar setiap hari)

No, I don’t.

(Tidak)

(?) Interrogative Sentence dengan Question Word (kata tanya).

Subyek : I, You, We, They

QW + do + subyek + Verb 1 ?

Subyek : He, She, It

QW + does + subyek + Verb 1 ?

Keterangan :

QW : Question Word atau kata tanya yang terdiri atas : what (apa), where (kemana), why (mengapa), how (bagaimana), Who (siapa) dan sejenisnya.

Contoh :

  • Where do you go?
    (Kamu pergi kemana?)
  • What does she do every Sunday?
    (Apa yang dia kerjakan setiap hari Minggu ?)

Catatan :

1. Jawaban untuk Interrogative Sentence yang menggunakan Question Words, tidak dengan Yes, ... atau No, .... Tetapi, harus sesuai dengan apa yang ditanyakan.

Contoh :

Where do you live?
(Kamu pergi kemana ?)

I live in Jakarta. (long answer)
I live on twentieth Arjuna Street (long answer)
In Jakarta (short answer)
On twentieth Arjuna Street (short answer)

2. Jika Question Word digunakan untuk menanyakan subyek atau menjadi subyek, maka susunannya :

QW + Verb I + s/es?

Contoh :

Who goes to the market everyday?
(Siapa yang pergi ke pasar setiap hari?)

My mother goes to the market everyday (long answer)
(Ibuku pergi ke pasar setiap hari)
My mother does. (short answer)
My mother (Ibuku)

2. Nominal Sentence (Kalimat Nominal)

Nominal Sentence dalam bentuk Simple Present Tense digunakan untuk:

1. Menyatakan suatu keadaan yang berlangsung sekarang.

Contoh :

  • I am a lawyer.
    (Saya adalah seorang pengacara)
  • They are teachers.
    (Mereka adalah para guru)

2. Menyatakan kebenaran atau kenyataan umum. Dalam hal ini tidak menggunakan keterangan waktu.

Contoh :

  • Fire is hot
    (Api itu panas)
  • Tiger is an animal.
    (Harimau adalah seekor binatang)

Rumus pola kalimat yang digunakan adalah:

(+) Affirmative Sentence.

Subyek I, We, You, The, He, She, It

Subyek + to be + Non Verb

Keterangan :

Non Verb : Selain kata kerja, misalnya Adjective, Adverb, Noun. Contoh :

a. Dengan kata benda (noun) :

  • I am a student.
    (Saya seorang siswa)
  • It is a pencil.
    (Itu adalah sebuah pensil)

b. Dengan kata sifat (adjectives) :

  • She is angry.
    (Dia marah)
  • I am happy.
    (Saya gembira)

c. Dengan kata keterangan (adverbs) :

  • They are in the classroom.
    (Mereka ada di dalam ruangan kelas)
  • The tiger are in the forest.
    (Harimau ada di hutan)

Catatan :

1. Penggunaan To be harus disesuaikan dengan subyek yang digunakan, am untuk I, is untuk he, she, it dan are untuk you, we, they.

2. Jika didahului Auxiliary Verb, maka bentuk to be (am, is, are, was, were) berubah menjadi be.

Contoh :

  • She can be here.
    (Dia dapat berada disini)
  • They may be happy now.
    (Mereka mungkin bahagia sekarang)

(-) Negative Sentence

Subyek I, We, You, The, He, She, It

Subyek + to be + not + Non Verb

Contoh :

  • I am not a student.
    (Saya bukan seorang siswa)
  • She is not angry.
    (Dia tidak marah)
  • They are not in the classroom.
    (Mereka tidak ada di dalam ruangan kelas)

Catatan :

1. Negative Sentence dibentuk dengan menambahkan “not” setelah to be.

2. Tobe + not dapat disingkat, am not (‘mnot), is not (isn’t) dan are not (aren’t).

(?) Interrogative Sentence

Subyek I, We, You, The, He, She, It

To be + subyek + Non Verb ?

Contoh :

  • Am I a student?
    (Apakah saya seorang siswa?)
  • Is she angry?
    (Apakah dia marah?)
  • Are they in the classroom?
    (Apakah mereka ada di dalam ruangan kelas?)

Catatan :

1. Interrogative Sentence dibentuk dengan meletakkan to be di depan subyek.

2. Jawaban untuk Interrogative Sentence dapat menggunakan Yes, ... atau No, ....

Contoh :

Is she angry?
(Apakah dia marah?)

Yes, she is angry.
(Ya, dia marah)

Yes, she is.
(Ya)

No, she is not angry.
(Tidak, dia tidak marah)

No, she isn’t.
(Tidak)

(?) Interrogative Sentence dengan Question Words.

Subyek I, We, You, The, He, She, It

QW + to be + subyek?

Contoh :

  • What are you?
    (Apakah pekerjaan Anda?)
  • Who is he?
    (Siapakah dia?)

Catatan :

1. Jawaban untuk pertanyaan yang menggunakan Question Words, tidak Yes, ... atau No, ..., tetapi harus disesuaikan dengan pertanyaannya.

Contoh :

  • What are you?
    (Apakah pekerjaan Anda?)
  • I am a student.
    (Saya adalah seorang pelajar)
  • Who is he?
    (Siapakah dia?)
  • He is Billy.
    (Dia adalah Billy)

2. Jika dalam pertanyaan menggunakan kata “you” (kamu), maka jawabannya menggunakan subyek “I” (saya). Dan sebaliknya jika pertanyaannya menggunakan kata I maka jawabannya menggunakan subyek You.

Contoh :

  • What are you?
    I am a student.
  • What am I?
    You are a student.

Time Signals (Keterangan Waktu)

Time Signals yang digunakan dalam bentuk Simple Present Tense adalah:
[table “88” could not be loaded /]

Atau dengan menggunakan Adverbs of Frequency berikut ini:

[table “89” could not be loaded /]

Letak Adverbs of Frequency ini adalah diantara subyek dan predikat (Verb) atau sesudah To be.

Contoh :

  • She always get up early.
    (Dia selalu bangun pagi-pagi)
  • She is never late to school.
    (Dia tak pernah terlambat ke sekolah)