Pengertian anaphora...
 

Pengertian anaphora bahasa Inggris dan contoh kalimatnya

1 Posts
1 Users
0 Likes
2 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

cipto kusumo
Posts: 30
Topic starter
(@cipto)
Member
Joined: 6 years ago

Dalam bahasa Inggris ada yang disebut dengan kalimat ekspresi anaphora. Apa yang dimaksud dengan anaphora dan bagaimana contoh kalimatnya?

Pengertian anaphora

Anaphora adalah ekspresi linguistik yang mengulang kata-kata tertentu pada sebuah teks atau pidato. Tujuan dari penggunaan anaphora adalah untuk menekankan isi pesan yang ingin disampaikan. Anaphora juga dapat digunakan sebagai rhetorical device yang memperindah tatanan bahasa.

Anaphora biasanya ditemukan pada teks-teks pidato, slogan, atau karya prosa dan sastra lainnya. Berikut contoh penggunaan anaphora dalam teks bahasa Inggris:

I’m not afraid to die. I’m not afraid to live. I’m not afraid to fail. I’m not afraid to succeed. I’m not afraid to fall in love. I’m not afraid to be alone. I’m just afraid I might have to stop talking about myself for five minutes. – Kinky Friedman (Aku tidak takut mati. Aku tidak takut untuk hidup. Aku tidak takut gagal. Aku tidak takut sukses. Aku tidak takut jatuh cinta. Aku tidak takut kalau harus sendiri. Aku hanya takut kalau aku mungkin harus berhenti bicara tentang diriku sendiri selama lima menit)

Itu tadi pengertian anaphora dan contoh kalimatnya. Semoga bermanfaat.