Cara paling mudah m...
 

Cara paling mudah membuat kalimat negatif bahasa Inggris

1 Posts
1 Users
0 Likes
249 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

amanda khairunnisa
Posts: 17
Topic starter
(@amandasmart)
Member
Joined: 6 years ago

Bagaimana cara dan contoh paling mudah membuat kalimat negatif bahasa Inggris?

Bentuk-bentuk kata kerja negatif dibuat dengan menempatkan kata "not" setelah kata kerja bantu.

Contoh:

  • She has not been invited.
    (Dia belum diundang.)
  • They are not interested.
    (Mereka tidak tertarik.)
  • She cannot sing.
    (Dia tidak bisa bernyanyi.)

Jika tidak ada kata kerja bantu lain, kita membuat kalimat-kalimat negatif dengan menempatkan "do not" (disingkat: "don't") sebelum kata kerja.

Contoh:

  • I do not like you. (BUKAN I like not you.)
    (Saya tidak menyukai Anda.)

Catatan bahwa "do not" diikuti oleh infinitive tanpa "to."

Contoh:

  • I do not want anything. (BUKAN I do not to want anything.)
    (Saya tidak ingin apa-apa.)

"Do" tidak digunakan untuk membentuk struktur-struktur subjunctive yang negatif.

  • It is important that she not create any problems.  (BUKAN It is important that she does not create any problems.)
    (Hal ini penting supaya dia tidak menimbulkan masalah apa pun.)

"Do" tidak digunakan dengan infinitives atau bentuk -ing.

Contoh:

  • Remind me not to go there again. (BUKAN Remind me do not to go there again.)
    (Ingatkan Saya untuk tidak pergi kesana lagi.)

Bentuk-bentuk perintah yang negatif dibuat dengan "do not atau don’t + infinitive" tanpa "to."

  • Do not make a noise. (ATAU Don’t make a noise; BUKAN Make not a noise.)
    (Jangan ribut.)
  • Don’t pluck the flowers.
    (Jangan memetik bunga-bunga itu.)

"Do" tidak biasanya digunakan dengan "be". Akan tetapi, "do" dapat digunakan untuk membuat bentuk kalimat perintah negatif dari "be."

  • Don't be afraid.
    (Jangan takut.)
  • Don't be lazy.
    (Jangan malas.)
Topic tags