130 kata seru (inte...
 

130 kata seru (interjections) dalam bahasa Inggris

1 Posts
1 Users
0 Likes
229 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

Posts: 76
Topic starter
(@jerry)
Member
Joined: 6 years ago

Anda pasti pernah mendengar kata-kata seru seperti hey, awas, aduh, ah, dan lain-lain dalam bahasa Indonesia. Kata-kata tersebut berguna untuk membantu seseorang menyampaikan perasaannya. Entah itu marah, takut, terkejut, senang, atau yang lainnya.

Berbicara kata seru dalam bahasa Inggris (interjections), ternyata jumlahnya tidak sedikit. Di bawah ini 130 kata seru tersebut:

No Kata Seru Keterangan
1 Aah Digunakan untuk mengekspresikan pemahaman, kesenangan, rasa sakit, terkejut, atau menunjukkan bahwa kamu menyadari sesuatu
2 Ah Digunakan untuk mengekspresikan pemahaman, kesenangan, rasa sakit, terkejut, atau menunjukkan bahwa kamu menyadari sesuatu
3 Aha Digunakan ketika memahami atau menemukan sesuatu
4 Ahem Untuk menggambarkan batuk  kecil yang menunjukkan rasa agak malu, senang, ragu atau tidak setuju atau untuk menarik perhatian
5 Ahh Mengungkapkan kesadaran atau penerimaan
6 Ahoy Seruan yang biasanya digunakan di kapal untuk menarik perhatian
7 Alas Digunakan untuk mengekspresikan kesedihan atau rasa menyesal atas sesuatu
8 Amen Dikatakan di akhir doa atau sebagai persetujuan atas kalimat sebelumnya
9 Argh Ungkapan frustasi
10 Aw shucks Digunakan untuk menunjukkan rasa malu
11 Aww Menunjukkan benda atau sesuatu yang menggemaskan
12 Bah Ekspresi marah atau tidak setuju
13 Big deal Dikatakan ketika seseorang berpikir apa yang dilakukan orang lain tidak penting atau tidak spesial
14 Bingo Ekspresi terkejut dan senang
15 Blah Ungkapan yang menggambarkan pidato yang membosankan
16 Boo Digunakan untuk mengagetkan dan menakuti seseorang yang tidak tahu ada orang di dekatnya
17 Boo hoo Suara menangis keras seperti anak kecil
18 Bosh Bualan, omong kosong
19 Boy Digunakan untuk mengekspresikan kegembiraan atau penekanan atas sesuatu
20 Bravo Digunakan untuk mengekspresikan rasa senang ketika seseorang menampilkan atau melakukan sesuatu yang hebat
21 Bullsh*t Bualan, omong kosong besar atau sesuatu yang tidak benar adanya
22 Bye Ucapan selamat tinggal
23 Bye-bye Ucapan selamat tinggal
24 Cheers Ucapan akrab sebelum minum minuman beralkohol; Untuk mengungkapkan rasa terima kasih; Untuk mengucapkan selamat tinggal
25 Cool Keren, bagus
26 Dammit Ekspresi marah
27 Damn Ekspresi marah
28 Dang Ekspresi marah
29 Darn Ekspresi marah
30 Dear Digunakan untuk mengekspresikan rasa marah, tidak setuju, sedih atau terkejut
31 Dear me Digunakan untuk mengekspresikan rasa marah, tidak setuju, sedih atau terkejut
32 D’oh Dikatakan ketika seseorang merasa bodoh setelah melakukan hal bodoh, atau untuk menunjukkan apa yang orang lain katakan atau lakukan itu bodoh
33 Drat Digunakan ketika merasa sedikit kesal
34 Eek Digunakan untuk mengekspresikan kekhawatiran atau ketakutan kecil
35 Eh Digunakan untuk mengekspresikan keterkejutan atau kebingungan, untuk meminta seseorang mengulangi kalimatnya kembali, atau untuk bereaksi atas pernyataan seseorang
36 Enjoy Dikatakan ketika seseorang memberikan sesuatu kemudian memintanya menikmati pemberian tersebut
37 Er Digunakan ketika seseorang berhenti sesaat di tengah pembicaraan karena sedang memikirkan apa yang akan dikatakan selanjutnya
38 Ew Ekspresi jijik
39 Gee Ekspresi kaget atau antusias
40 Gee whiz Ekspresi kaget atau antusias
41 Golly Ekspresi terkejut
42 Good god Digunakan untuk menekankan betapa terkejut, marah, dan kagetnya seseorang
43 Good gracious Digunakan untuk menekankan betapa terkejut, marah, dan kagetnya seseorang
44 Good grief Digunakan untuk menekankan betapa terkejut, marah, dan kagetnya seseorang
45 Good heavens Digunakan untuk menekankan betapa terkejut, marah, dan kagetnya seseorang
46 Good lord Digunakan untuk menekankan betapa terkejut, marah, dan kagetnya seseorang
47 Goodbye Digunakan ketika seseorang pergi
48 Gosh Ekspresi terkejut atau perasaan yang kuat
49 Great Digunakan untuk menyemangati atau memuji seseorang
50 Ha Digunakan untuk mengekspresikan kepuasan akan
51 Hah Used to express satisfaction that something bad has happened to someone who deserved it, or to express a feeling of victory
52 Hallelujah Ekspresi syukur dan berterima kasih pada agama tertentu
53 Hamana-hamana Digunakan ketika seseorang merasa malu
54 Heavens above Ekspresi terkejut atau marah
55 Heigh-ho Digunakan untuk mengekspresikan suatu kondisi yang tidak bisa diubah sehingga harus diterima
56 Hello Digunakan untuk menyapa atau menyambut seseorang, untuk memulai percakapan via telepon, untuk menarik perhatian seseorang, untuk menyindir seseorang yang tidak menyadari kebodohan yang ia lakukan, atau ekspresi terkejut
57 Help Digunakan untuk meminta pertolongan
58 Hey Digunakan untuk menarik perhatian seseorang, terkadang dalam situasi yang tidak menyenangkan
59 Hey presto Dikatakan ketika sesuatu muncul atau terjadi begitu cepat atau mudahnya sehingga terlihat seperti sulap
60 Hi Digunakan untuk memberi salam secara informal, biasanya untuk orang dekat
61 Hip, hip hooray Diteriakkan oleh sekelompok orang secara bersamaan untuk menunjukkan rasa senangnya
62 Hiya Dikatakan ketika bertemu seseorang yang telah dikenal dekat
63 Hm Ungkapan ketika berhenti sesaat saat berbicara atau saat tidak yakin akan yang dibicarakan
64 Hmm Ungkapan ketika berhenti sesaat saat berbicara atau saat tidak yakin akan yang dibicarakan
65 Ho hum Digunakan ketika seseorang merasa bosan atau ketika mereka harus menerima sesuatu yang tidak menyenangkan yang tidak bisa dihentikan
66 Ho-ho(-ho) Ungkapan yang menggambarkan suara tertawa
67 Holy cow Ungkapan terkejut, takut
68 Holy mackerel Ungkapan terkejut, takut
69 Holy moses Ungkapan terkejut, takut
70 Holy sh*t Ungkapan terkejut, takut
71 Holy smoke Ungkapan terkejut, takut
72 Hooray Digunakan untuk mengekspresikan kegembiraan atau kesenangan
73 Howdy Halo
74 Huh Digunakan untuk menunjukkan bahwa seseorang tidak mendengar atau memahami sesuatu, untuk menunjukkan ketidaksetujuan, untuk mengakhiri kalimat
75 Hullo Digunakan untuk menyapa atau menyambut seseorang, untuk memulai percakapan via telepon, untuk menarik perhatian seseorang, untuk menyindir seseorang yang tidak menyadari kebodohan yang ia lakukan, atau ekspresi terkejut
76 Hurray Digunakan untuk mengekspresikan kegembiraan, kesenangan, dan persetujuan
77 Hush Digunakan untuk memberi tahu seseorang untuk diam
78 Ick Digunakan untuk mengekspresikan betapa terkejutnya seseorang hingga merasa muak
79 Indeed Digunakan untuk mengekspresikan marah, terkejut atau kurang percaya
80 Jeepers Ekspresi terkejut
81 Jeez Ekspresi terkejut atau emosi yang kuat
82 Lo (Look) Lihatlah, ungkapan seruan untuk melihat sesuatu
83 Man Digunakan sebagai seruan, terutama ketika mengekspresikan emosi yang kuat
84 My Ekspresi terkejut atau senang
85 My arse Dikatakan ketika seseorang tidak percaya apa yang dikatakan orang lain
86 My goodness  Ekspresi terkejut
87 My stars  Ekspresi terkejut
88 My word  Ekspresi terkejut
89 No problemo Tidak masalah
90 O Digunakan untuk berbicara atau mengekspresikan sesuatu dengan emosional atau formal
91 Oh Digunakan untuk mengekspresikan keterkejutan, ketidaksetujuan dan kesenangan, seringkali untuk merespon lawan bicara; untuk mengungkapkan ide yang baru terpikir atau mengutarakan hal yang baru diingat; untuk digunakan bersama ekspresi tidak setuju, sedih, dan marah
92 Oh boy Digunakan untuk mengekspresikan kegembiraan atau penekanan atas sesuatu
93 Oh lord Ekspresi terkejut, kaget atau khawatir
94 Oh yes Digunakan ketika seseorang ingat apa yang ingin dia katakan
95 OK Ungkapan setuju, bisa diterima, mengerti atau siap bertindak; untuk menunjukkan sesuatu atau seseorang cukup baik, tidak terlalu buruk; Untuk memberi jeda di pertengahan kalimat
96 OMG (Oh My God) Digunakan ketika seseorang terkejut atau gembira akan sesuatu
97 Ooh Ekspresi terkejut, senang, setuju, tidak setuju atau sakit
98 Oops Ekspresi terkejut atau merasa bersalah atas kesalahan atau kelalaian kecil
99 Ouch Digunakan untuk mengekspresikan sakit fisik yang terasa tiba-tiba; untuk merespon hal tidak baik yang dikatakan orang
100 Ow Digunakan untuk mengekspresikan sakit fisik yang terasa tiba-tiba
101 Phew Digunakan ketika kamu senang karena sesuatu yang sulit atau berbahaya telah dilewati atau tidak jadi terjadi, atau ketika kamu lelah atau kepanasan
102 Please Untuk meminta dengan lebih sopan; Untuk memaksa; Untuk menarik perhatian, biasanya oleh anak-anak kepada yang lebih tua; Untuk menerima sesuatu dengan lebih sopan atau antusias
103 Poof Menunjukkan kemunculan sesuatu atau seseorang secara tiba-tiba
104 Psst Digunakan untuk menarik perhatian seseorang tanpa membuat orang di sekelilingnya menyadari
105 Sh Digunakan untuk meminta orang untuk diam atau tidak berisik
106 Shoo Ungkapan anak kecil untuk mengusir binatang
107 Shucks Ekspresi kesopanan, kerendahan hati , rasa malu,  tidak setuju atau marah
108 Ta-da Digunakan ketika seseorang bangga dan ingin menunjukkan pencapaiannya
109 Tsk Untuk menunjukkan sikap tidak berkenan akan sesuatu
110 Tsk-tsk Untuk menunjukkan sikap tidak berkenan akan sesuatu dengan nada bercanda
111 Tut Untuk menunjukkan sikap tidak berkenan akan sesuatu
112 Tut-tut Untuk menunjukkan sikap tidak berkenan akan sesuatu dengan nada bercanda
113 Ugh Digunakan untuk mengekspresikan rasa jijik atau muak yang teramat sangat
114 Uh Digunakan ketika sedang memikirkan kalimat yang akan diucapkan selanjutnya
115 Uh-huh Digunakan untuk menunjukkan persetujuan atau pemahaman mengenai apa yang sedang dibicarakan
116 Uh-oh Digunakan ketika seseorang menyadari ia telah melakukan kesalahan
117 Uh-uh Digunakan untuk merespon dengan jawaban negatif
118 Um Digunakan ketika seseorang berhenti sesaat di tengah pembicaraan karena sedang memikirkan apa yang akan dikatakan selanjutnya
119 Welcome Digunakan untuk menyambut seseorang yang baru saja tiba
120 Well Digunakan untuk memulai pembicaraan, seringkali untuk menunjukkan keterkejutan, keraguan, sedikit ketidaksetujuan atau kemarahan, atau untuk melanjutkan cerita
121 Whew Digunakan ketika kamu senang karena sesuatu yang sulit atau berbahaya telah dilewati atau tidak jadi terjadi, atau ketika kamu lelah atau kepanasan
122 Whoa Digunakan untuk menyuruh kuda untuk berhenti; Untuk meminta seseorang untuk berhenti melakukan sesuatu atau melakukannya dengan lebih perlahan
123 Whoop-de-doo Dikatakan ketika seseorang berpikir apa yang dilakukan orang lain tidak penting atau tidak spesial
124 Wow Digunakan untuk menunjukkan keterkejutan atau terkadang kesenangan
125 Yada yada yada Ungkapan yang menggambarkan pidato yang membosankan
126 Yeah Digunakan ketika seseorang tidak percaya apa yang orang lain katakan
127 Yippee Digunakan untuk mengekspresikan kegembiraan, kesenangan, dan kepuasan yang luar biasa
128 Yoo-hoo Digunakan untuk menarik perhatian seseorang
129 Yuck Ungkapan rasa jijik
130 Yum Menunjukkan sesuatu yang enak atau menarik
Topic tags