Tips dan cara mudah...
 

Tips dan cara mudah belajar writing bahasa Inggris

1 Posts
1 Users
0 Likes
3 Views
ChatGPT (versi GPT-4) Gratis, Tanpa Login Tanpa Daftar, 100% FREE to use, Unlimited
Tanya pertanyaan apapun

Bagikan:

sasami
Posts: 57
Topic starter
(@sasami)
Member
Joined: 5 years ago

Bagaimana tips dan cara mudah belajar writing bahasa Inggris?

Menulis kata-kata dalam bahasa Inggris memang lebih sulit sebab pengucapan dan tulisannya sering berbeda sehingga diperlukan pengetahuan tentang setiap kata yang hendak dituliskan agar tidak terjadi kesalahan yang dapat menimbulkan kesalahpahaman. Berikut ini beberapa tips dan cara velajar writing bahasa Inggris dengan cepat dan mudah.

Berikut ini fungsi writing bahasa Inggris.

  1. bagian dari soal ujian (termasuk TOEFL dan IELTS)
  2. komunikasi tertulis dengan orang asing
  3. penulisan dalam bidang pendidikan (pembuatan karya ilmiah seperti jurnal skripsi, tesis, dsb.)
  4. penulisan yang terkait pekerjaan (surat menyurat)
  5. pembuatan konten website atau media sosial

Berikut ini tips dan cara mudah untuk belajar writing bahasa Inggris.

1. Harus lebih banyak membaca

Hal pertama yang bisa kamu lakukan adalah perbanyaklah membaca. Dari membaca kamu bisa mendapatkan banyak referensi topik tulisan berbahasa Inggris. Bukan hanya itu saja, kamu juga bisa sekaligus lebih memahami struktur tulisan dalam writing bahasa inggris. Sumber bacaan bisa dari mana saja ya, mulai dari buku, jurnal, koran, majalah, internet, dsb.

2. Menulis kegiatan harian menggunakan bahasa Inggris

Mulai praktik! Kamu bisa memulai praktik menulis dari hal yang sederhana terlebih dahulu. Kamu bisa mulai dengan menulis kegiatan harian atau diary. Untuk memulainya setidaknya kamu sudah bisa memahami 3 sampai 5 tenses terlebih dahulu ya.

3. Mulai menulis dengan satu topik tertentu

Setelah menulis kegiatan harian berjalan dengan lancar cara mudah belajar writing selanjutnya adalah tingkatkan dengan menulis suatu topik tertentu. Kamu bisa memilih dari topik yang paling kamu suka terlebih dahulu.

Jangan lupa untuk tetap memperhatikan struktur tulisan ya. Untuk lebih mudah kamu bisa menyusun kerangka tulisan terlebih dahulu. Perhatikan tanda baca dan hindari pengulangan kata pada tulisan yang kamu buat ya!

4. Meminta Koreksi dan Memperbaiki Kesalahan

Karena masih dalam tahap belajar sangat mungkin kita masih melakukan kesalahan bukan? Jangan takut atau malu untuk memperbaiki kesalahan ya! Kamu bisa meminta koreksi pada teman atau orang yang lebih mahir writing.

Jika dilingkunganmu tidak ada yang bisa membantu kamu bisa bergabung ke komunitas atau juga mengikuti kursus writing. Setelah mendapatkan koreksi tinggal memperbaiki tulisan agar jadi lebih mantap deh.

5. Berlatih Lagi dan Lagi!

Tips yang paling penting dan tidak boleh terlupakan adalah kamu harus terus berlatih secara rutin. Ketika kamu sudah berhasil menulis 300 kata dengan topik tertentu misalnya, terus tingkatkan kemampuan menulismu dengan berlatih.

Itu tadi tips dan cara mudah belajar writing bahasa Inggris.

Topic tags