Oct 07, 2021 1:08 pm
Dalam bahasa Inggris, untuk mengatakan "pastikan" atau "memastikan", kita bisa menggunakan kata-kata "make sure" dan "ensure. Apa perbedaan "make sure" dan "ensure"?
Kata-kata "make sure" biasanya digunakan dalam situasi informal atau percakapan sehari-hari (biasa), sedangkan "ensure", biasanya digunakan dalam percakapan yang bersifat formal atau resmi dan juga dalam dokumen tertulis.
Baik "make sure" maupun "ensure", bisa juga diartikan sebagai "menentukan" atau "menjamin".
Bagaimana contoh kalimat bahasa Inggris yang menggunakan kata "make sure" dan "ensure"?
Berikut ini saya buatkan contohnya:
- Please make sure you read the directions. (Mohon pastikan kamu membaca petunjuknya.)
- Please ensure you read the directions. (Mohon pastikan Anda membaca petunjuknya.)
Contoh lainnya:
- I will make sure you get that money. (Aku akan pastikan kamu mendapat uang itu.)
- We have to make sure that the project will be carried out as scheduled. (Kita harus memastikan proyek itu akan dilaksanakan sesuai rencana.)
- I can ensure your safety. (Aku dapat menjamin keselamatanmu.)
- I would ensure what happened to me would never happen to anyone else again. (Aku akan memastikan apa yang terjadi padaku tidak akan terjadi lagi pada orang lain.)
- I can ensure your safe return. (Aku dapat memastikan kamu kembali dengan aman.)