Posted by: @kokom
Apa arti atau makna dari idiom "turn to jelly" itu?
"turn to jelly" itu artinya kondisi tubuh tiba-tiba lemah atau lemas. Lemahnya ini bisa karena gugup atau bisa juga karena kaget terhadap sesuatu. Ini contoh penggunaannya dalam kalimat agar lebih mudah dipahami:
- Everytime I see an accident, I turn to jelly and couldn’t say anything. (Kapanpun aku melihat sebuah kecelakaan, aku berubah menjadi lemah dan tak bisa mengatakan apapun).
- Suddenly she turn to jelly when she knew that her ex would marry soon. (Tiba-tiba dia berubah menjadi lemah ketika dia tahu bahwa mantan pacarnya akan menikah segera).
- Michael hates the high, because it makes him turn to jelly. (Michael benci ketinggian, karena ini membuatnya berubah menjadi lemah).
- My surprise made you turn to jelly, isn’t it? (Kejutanku membuatmu berubah menjadi lemahr, bukankah begitu?)
- Many people turn to jelly when they hear a bad news. (Banyak orang berubah menjadi lemah ketika mereka mendengar berita buruk).
Pengertian dan penjelasan lengkap seputar idiom bisa dibaca pada tulisan mas Renaldi di sini.