Apa yang dimaksud dengan kalimat negatif bahasa Inggris dan bagaimana cara dan contoh membuat kalimatnya?
Pengertian
Kalimat negatif (negative sentence) adalah kalimat yang menggunakan kata not (tidak) setelah kata kerja bantu (auxiliary verb). kalimat negatif biasanya menyatakan tidak, bukan, jangan, atau salah.
Dalam membentuk kalimat negatif terdapat dua cara yaitu dengan menggunakan tambahan kata not setelah kata kerja bantu (auxiliary verb) dalam kalimat positif atau menggunakan kata yang punya arti negatif. Dalam artikel ini kita hanya akan membahas cara membuat kalimat negatif menggunakan kata not.
Berikut ini contoh kalimat negatif bahasa Inggris:
- "I go to school every day." (Aku pergi ke sekolah setiap hari.) menjadi "I don’t go to school every day." (Aku tidak pergi ke sekolah setiap hari.)
- "You can blame him for everything." (Kamu bisa menyalahkannya untuk semuanya.) menjadi "You cannot blame him for everything." (Kamu tidak bisa menyalahkannya untuk semuanya.)
- "Beni washed his car yesterday." (Beni mencuci mobilnya kemarin.) menjadi "Beni didn’t wash his car yesterday." (Beni tidak mencuci mobilnya kemarin.)
Cara Membuat Kalimat Negatif Bahasa Inggris
Cara membuat kalimat negatif bahasa Inggris adalah dengan menambahkan kata not setelah auxiliary verb. Berikut adalah cara membuat kalimat negatif bahasa Inggris dalam tiap tenses bahasa Inggris.
Kalimat Negatif Simple Present Tense
Rumus kalimat negatif (verbal sentence): S + do/does + not + V1 + object
Rumus kalimat negatif (nominal sentence): S + is/am/are + not + adjective/noun/adverb
Contoh kalimat negatif simple present tense:
- That line isn't in the script. (Baris itu tidak ada dalam skrip.)
- There aren't any trains at this moment. (Tidak ada kereta api saat ini.)
- He doesn't come to the office today. (Dia tidak datang ke kantor hari ini.)
- My father doesn't go to the gym every day. (Ayahku tidak pergi ke tempat olahraga setiap hari.)
- We don't love flying kites. (Kami tidak suka menerbangkan layang-layang.)
Kalimat Negatif Present Continuous Tense
Rumus kalimat present continuous tense: S + is/am/are + not + Ving
Contoh kalimat negatif present continuous tense:
- Poppy isn't standing on the other side of the field. (Poppy sedang tidak berdiri di sisi lain lapangan.)
- I am not copying her assignment. (Saya tidak menyalin tugasnya.)
- He isn't going to school. (Dia tidak pergi ke sekolah.)
- You aren't doing your homework. (Kamu tidak sedang mengerjakan PR.)
- He wasn't wearing protective gear when the accident happened. (Dia tidak memakai alat pelindung saat kecelakaan itu terjadi.)
Kalimat Negatif Simple Past Tense
Rumus kalimat negatif (verbal sentence): S + did + not + V1 + object
Rumus kalimat negatif (nominal sentence): S + was/were + not + adjective/noun/adverb
Contoh kalimat negatif simple past tense:
- We didn't arrive at the hotel until very late. (Kami belum sampai di hotel sampai larut malam.)
- I didn't wash the dishes last night. (Aku tidak mencuci piring tadi malam.)
- I wasn't here to try on clothes. (Aku tidak di sini untuk mencoba pakaian.)
- My uncle didn't come to our house last year. (Pamanku tidak datang ke rumah kami tahun lalu.)
- There weren't beyond twenty people present. (Tidak lebih dari dua puluh orang yang hadir.)
Kalimat Negatif Simple Future Tense
Rumus kalimat negatif (verbal sentence): S + will + not + V1 + object
Rumus kalimat negatif (nominal sentence): S + will + not + be + adjective/noun/adverb
Contoh kalimat negatif simple future tense:
- He won't be happy with the result. (Dia tidak akan senang dengan hasilnya.)
- I won't be coming this evening. (Aku tidak akan datang malam ini.)
- She won't talk to me anymore. (Dia tidak akan berbicara denganku lagi.)
- I won't let my little sister has her own phone. (Aku tidak akan membiarkan adik perempuanku punya HP sendiri.)
- We won't finish the job today. (Kami tidak akan menyelesaikan pekerjaan hari ini.)
Kalimat Negatif Present Perfect Tense
Rumus kalimat negatif (verbal sentence): S + have/has + not + V3 + object
Rumus kalimat negatif (nominal sentence): S + have/has + not + been + adj/noun/adverb
Contoh kalimat negatif present perfect tense:
- I haven't written the schedule in my notebook. (Aku belum menulis jadwalnya di buku catatanku.)
- My mother hasn't made a pudding today. (Ibuku belum membuat puding hari ini.)
- I haven't been home for a month. (Sudah sebulan aku tidak pulang.)
- The new medicine hasn't been scientifically proven. (Obat baru ini belum terbukti secara ilmiah.)
- Our project hasn't progressed very far. (Proyek kami belum berkembang terlalu jauh.)
Itu tadi penjelasan mengenai cara dan contoh membuat kalimat negatif bahasa Inggris.